Senin, 17 Oktober 2011

Proposal HUT Kemerdekaan RI yang ke-66


PANITIA PERINGATAN HUT KEMERDEKAAN RI KE-66
RT 02/RW 26 perumahan Taman Wisma Asri, Kel. PAKU ALAM-TANGERANG SELATAN
Diajukan Kepada:
Yth. WALIKOTA TANGERANG
                                                                  
Diajukan Oleh:
Karang Taruna Kel. Paku Alam – Tangerang selatan
                        Tahun 2011/2012



DAFTAR ISI
1.JUDUL PROPOSAL……………………………………………………………………………………………………………………………..i
2.PENDAHULUAN………………………………………………………………………………………………………………………………..ii
3.JENIS KEGIATAN………………………………………………………………………………………………………………………………iii
4.TEMA………………………………………………………………………………………………...............................................iv
5.MAKSUD DAN TUJUAN…………………………………………………………………….................................................V
6.PESERTA………………………………………………………………………………………………………………………………………….Vi
7.WAKTU DAN TEMPAT…………………………………………………………………………………………………………………….Vii
8.PELAKSANAAN………………………………………………………………………………………………………………………………Viii
9.SUSUNAN PANITIA……………………………………………………………………………………………………………………………………………..IX
10.ANGGARAN BIAYA………………………………………………………………………………………………………………………………………………..X.
11.PENUTUP………………………………………………………………………………………………………………………………………Xi
12.NAMA DAN TANDA TANGAN KETUA SERTA PEJABAT YANG BERTANGGUNG JAWAB……………………Xii

I. PENDAHULUAN
I.1 LATAR BELAKANG
    Enam puluh enam tahun yang lalu, Indonesia belum semerdeka dan semaju sekarang ini. Selama lebih dari 250 tahun sebelum 1945, hampir seluruh wilayah di Indonesia dikuasai oleh Kolonial Belanda, Inggris, dan Jepang. Belanda dan Jepang sangat berambisi menguasai Indonesia karena kekayaan alamnya yang berlimpah ruah, sedangkan rakyatnya masih sangat terbelakang sehingga kekayaan alam itu belum dimanfaatkan. Pada zaman penjajahan, Rakyat Indonesia benar-benar berada pada posisi yang sulit, terjepit, dan terjajah di tanah sendiri. Jika kita baca kembali buku-buku dan arsip sejarah, maka akan terlihat bagaimana rakyat Indonesia menjadi budak di negeri sendiri.
    Kondisi terjajah yang terus menerus dialami rakyat Indonesia, justru melahirkan para pahlawan yang berjiwa patriotis dan siap membela tanah air. Kita mengenal banyak Pahlawan Nasional yang begitu gagah berani melawan penjajah meskipun hanya berbekal bambu runcing. Perjuangan mereka telah memberikan kontribusi yang besar terhadap kemerdekaan Indonesia yang sekarang ini kita nikmati bersama.
   Merdeka, memang satu kata yang dapat diartikan bebas tanpa kekangan pihak lain. Namun setelah status merdeka itu kini kita sandang selama 66 tahun, apakah bangsa ini sudah benar-benar merdeka?. Pertanyaan ini tentu bisa kita jawab dengan menilik diri kita, sekeliling kita, dan seluruh negeri ini. Ada berbagai tanda yang memerlihatkan bahwa Indonesia belum sepenuhnya merdeka. Misalnya masalah kemiskinan, perpecahan berbasis SARA, pendidikan yang tidak terjangkau, bobroknya mental bangsa, hingga banyaknya pos bisnis strategis yang masih dikuasai asing. Jika kita mau membaca keadaan negeri kita, sesungguhnya kita belum benar-benar merdeka.
   Oleh karena itu, kondisi terjajah seperti ini perlu kita sadari dan solusikan bersama. Sebagai rakyat kecil, kita bisa memberi kontribusi dengan menjaga kerukunan antar ras, suku, agama, dan golongan. Dengan bersatunya rakyat indonesia, didukung dengan pemimpin dan wakil rakyat yang jujur dan adil, maka kemerdekaan yang sesungguhnya bukan hal yang mustahil.
   Berangkat dari keinginan untuk mempererat persatuan bangsa tersebut, kami warga RT 02/RW 26 perumahan Taman Wisma Asri, Kel.Paku Alam- Tangerang Selatan. ingin memulainya dari lingkup terkecil. Bersamaan dengan Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke 66Panitia HUT RI RT 02/RW 26 perumahan Taman Wisma  Asri, Kel.Paku Alam- Tangerang Selatan bermaksud mengadakan beberapa kegiatan yang bertema “Bangkit dengan semangat Kekeluargaan”. Tema tersebut kami angkat berkaitan dengan 100 tahun kebangkitan nasional Indonesia. Gambaran mengenai kegiatan tersebut akan kami paparkan dalam proposal singkat ini.

2.JENIS KEGIATAN
Acara Peringatan HUT RI yang ke 63 ini, akan dikemas dalam acara perlombaan yang diikuti oleh berbagai jenjang usia warga RT. Berikut ini beberapa lomba yang direncanakan:
Lomba untuk Bapak-Bapak
1. Tarik tambang
2. Bola kemben
Lomba untuk Ibu-ibu
1. Joget balon
2. Lomba Make-up
3. Lomba bakiak

Lomba untuk usia 6-12 tahun

1. Lomba membawa kelereng dalam sendok
2. Lomba panjat pisang
3. Lomba kerupuk
4. Lomba gigit uang

Lomba untuk Balita

1. Lomba Fashion show dengan “Ragam Indonesiaku”
2. Lomba memindahkan bendera
Lomba untuk Keluarga
1. Lomba masak
Lomba untuk umum
1.Lomba membuat puisi dengan tema “kepahlawanan”
3. TEMA KEGIATAN
Kegiatan yang mengedepankan kebersamaan warga antar generasi serta kegiatan anak-anak yang bersifat mengembangkan daya kreatifitas, ketrampilan, ketangkasan dan sportifitas.

4.MAKSUD DAN TUJUAN
A.Maksud
Adapun maksud diadakannya kegiatan ini adalah sebagai bentuk rasa syukur kepada Tuhan YMEdan kegembiraan dalam menyambut Hari Ulang Tahun kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-65 pada tanggal 17 Agustus 2010.
B.Tujuan Kegiatan
Adapun tujuan diadakannya acara ini :
a. Mempererat tali silaturahmi antar sesama warga RT 02/RW 26 perumahan Taman Wisma              Asri, Kel. Paku Alam- Tangerang Selatan
b. Meningkatkan semangat juang dalam meraih prestasi diantara anak-anak.
c. Memupuk jiwa sportifitas dalam berlomba di antara anak-anak
d. Memupuk semangat kebangsaan antar generasi untuk memperkuat ketahanan nasional menghadapi tantangan global.

5.PESERTA
Seluruh warga RT 02/RW 26 perumahan Taman Wisma Asri, Kel. Paku Alam- Tangerang.Selatan.

6. WAKTU dan TEMPAT PELAKSANAAN
a. Perlombaan balita, anak-anak dan remaja
Hari, tanggal             : Selasa, 17 Agustus 2011
Waktu                       : Pukul 07.30 WIB s.d. selesai
Tempat                      : Lapangan Volley RT 02/RW 26 Perumahan  Taman Wisma Asri.Kel.
                                    Paku Alam- Tangerang Selatan

7. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN
Jadwal rinci pelaksanaan kegiatan akan ditetapkan dan diumumkan kemudian.

8.SUSUNAN KEPANITIAAN
Pelindung                             : Tuhan Yang Maha Esa
Penasehat                            : Bapak Ketua RW 26
Penanggung Jawab             : Bapak Ketua RT 02/RW 26
*Panitia Pelaksana*
Ketua Pelaksana                 : Ade Supriyadi
Sekretaris                            : Sindhu K.I. Noegroho
Bendahara                           : Evi
*Seksi-seksi*
1. Seksi Perlombaan untuk Bapak-bapak
Koordinator                : Iwan
Anggota                     : Endah, Bambang, Iis, Novi, Fauzi, Ari ,Sindhu, Abdul Rahman, Didi.
2. Seksi Perlombaan untuk Ibu-ibu
Koordinator               :  Sulistya Dewi

Anggota                    : Memey Sukaesih, Ratna,Sumijem, Dadang Suryadi, Cecep, Boby.
3. Seksi Perlombaan untuk usia 6-12 tahun
Koordinator               : Sigit
Anggota                     : Tuti, Kris, Susi, Evi, Linda, Agus, Didi, Tuing,  Daus.
4.Seksi perlombaan untuk balita
Koordinator               : Bagus
Anggota                     : Jamal, Akmal, Lilis, Selvi, Jeni, Yanto, Yoko, Ajay.
5.Seksi perlombaan untuk keluarga
Koordinator                : Budi
Anggota                      : Saman, Yeti, Murni, Juandi, Aldo, Samad, Depi, Haikal.
6.Seksi perlombaan untuk umum
Koordinator                : Maharani
Anggota                      : Dody, Doni, Caesar, Alden, Fadel, Jenika, Rika, Raka.
7. Seksi Umum & Dokumentasi
Koordinator               : Didik Suryadi
Anggota                     : Sindhu, Daus


9.ANGGARAN BIAYA
III.1 PEMASUKAN
III.2 SUMBER DANA
Kegiatan ini memperoleh dana dari :
- Bantuan kas RT                                                                 Rp.1.000.000
-Bantuan kas RW                                                                 Rp.1.000.000
 - Arisan ibu-ibu                                                                   Rp.560.000
- Donasi para donatur RT02/RW26 yang budiman             Rp.1.000.000
- Partisipasi warga minimal Rp. 25.000/rumah                   Rp.1.000.000

TOTAL                                                                  Rp.4.560.000,-
Terbilang:     (Empat juta lima ratus enam puluh ribu rupiah)

III.2 PENGELUARAN
1. Seksi Kesekretariatan
- Pembuatan Proposal                                  Rp. 25.000
- Foto kopi                                                   Rp. 25.000

2.Anggaran dana perlombaan
**Lomba untuk Bapak-Bapak**
Lomba Tarik tambang                                 Rp. 200.000
Lomba Bola kemben                                   Rp. 200.000
Lomba Ibu-ibu
Lomba Joget balon                                     Rp. 100.000
Lomba Make up                                         Rp. 200.000
Lomba bakiak                                            Rp. 100.000
**Lomba Anak umur 6-12 tahun**
Lomba bawa kelereng                               Rp. 100.000
Lomba panjat pisang                                 Rp. 250.000
Lomba gigit kerupuk                                 Rp. 100.000
Lomba gigit uang                                      Rp. 150.000
Lomba Balita
Lomba Fashion                                         Rp. 100.000
Lomba memindahkan bendera                 Rp. 100.000


**Lomba Keluarga**
Lomba masak nasi goreng                       Rp. 200.000
**Lomba Umum**
Lomba membuat puisi                              Rp. 225.000
Biaya pembuatan kaos panitia                  Rp. 285.000
Hadiah-hadiah                                          Rp. 1.800.000
3. Seksi Umum & Dokumentasi
Cuci cetak foto                                         Rp. 50.000
Transport                                                  Rp. 100.000
Biaya tak terduga                                     Rp. 250.000

TOTAL                                           Rp.4.560.000,-
Terbilang:     (Empat juta lima ratus enam puluh ribu rupiah)
            LEMBAR PENGESAHAN

Ketua Pelaksana                                                    Bendahara                            
       
          Ade Supriyadi                                                                          Evi                                     

Menyetujui,

KETUA RT 02 /RW 26 Kel. Paku Alam- Tangerang Selatan
Mochamad Irsan M.
10.PENUTUP
Demikian proposal ini kami buat. Kami mengharapkan dukungan dan partisipasi Bapak/Ibu. Semoga acara ini dapat terlaksana sebagaimana yang kita harapkan. Atas perhatian dan kerjasama Bapak/Ibu, kami ucapkan terima kasih.


11.NAMA DAN TANDA TANGAN KETUA SERTA PEJABAT YANG BERTANGGUNG         JAWAB

LEMBAR PENGESAHAN

Ketua Pelaksana                                                           Sekretaris                 
       
          Ade Supriyadi                                                                             Sindhu Kurnia Irawan

                                 


Menyetujui,

KETUA RT 02 /RW 26 Kel. Paku Alam- Tangerang Selatan
Mochamad Irsan M.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar